Kuesioner ini disusun sebagai bagian dari tugas akhir yang bertujuan untuk meneliti Showrooming dalam industri kecantikan.
Penelitian ini mencakup showrooming dari aspek niat, perilaku, hingga konsekuensinya, seperti pembelian ulang dan pemberian rekomendasi. Hasil penelitian ini akan digunakan untuk mengembangkan strategi ritel yang lebih efektif dan mendalami keputusan pembelian konsumen.
Partisipasi Anda sangat penting dalam membantu kami memahami showrooming dan dampaknya terhadap perilaku konsumen. Kuesioner ini akan memakan waktu sekitar 10 menit, dan partisipasi Anda bersifat sukarela. Anda dapat berhenti kapan saja jika merasa tidak nyaman dengan pertanyaannya. Semua jawaban akan dijaga kerahasiaannya dan hanya diakses oleh tim peneliti.
Terima kasih atas waktu dan partisipasi Anda.
Gabriela & Gladys