Perkenalkan saya Risma Arif Rakhma mahasiswa S-1 di Fakultas Psikologi Universitas Ahmad Dahlan. Saya sedang melakukan penelitian untuk memenuhi tugas akhir. Penelitian ini bersifat sukarela. Jika Anda memenuhi kriteria partisipan tersebut dan bersedia berpartisipasi, maka Anda diminta memberi persetujuan pada lembar persetujuan (Informed Consent) terlebih dahulu. Form ini terdiri dari dua bagian yaitu identitas diri dan skala penelitian. Waktu untuk mengisi form ini berkisar 10-15 menit. Dalam pengisian skala penelitian, Anda tidak perlu khawatir karena tidak ada jawaban yang salah selama Anda mengisi skala ini sejujur-jujurnya sesuai dengan diri Anda. Anda dapat berhenti mengisi skala ini kapan saja dan tanpa konsekuensi tertentu apabila mengalami ketidaknyamanan dalam mengisi skala ini.